Perihal: Kegiatan Pembelajaran Selama Bulan Ramadhan 1446 H dan Libur Hari Raya Idul Fitri 1446 H – Tahun 2025 

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, kami segenap keluarga besar SDN CIKERUT mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi seluruh umat Muslim. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan keberkahan kepada kita semua.

Sehubungan dengan hal tersebut, kami informasikan mengenai penyesuaian kegiatan pembelajaran selama bulan Ramadhan dan libur Hari Raya Idul Fitri sebagai berikut:

Pembelajaran di bulan Ramadan Tahun 1446 Hijriah 2025 Masehi sesuai dengan kalender pemerintah tentang awal Ramadan, Idulfitri, dan cuti bersama/libur Idulfitri yang dilaksanakan di satuan pendidikan SDN Cikerut keagamaan diatur sebagai berikut.
a. Tanggal 27 dan 28 Februari serta tanggal 3, 4, dan 5 Maret 2025, kegiatan pembelajaran dilaksanakan secara mandiri di lingkungan keluarga, tempat ibadah, dan masyarakat sesuai penugasan dari satuan pendidikan SDN Cikerut keagamaan.
b. Tanggal 6 sampai dengan tanggal 25 Maret 2025, kegiatan pembelajaran dilaksanakan di sekolah/ madrasah/ satuan pendidikan keagamaan. Selain kegiatan pembelajaran, selama bulan Ramadan diharapkan melaksanakan kegiatan yang bermanfaat untuk meningkatkan iman dan takwa, akhlak mulia, kepemimpinan, dan kegiatan sosial yang membentuk karakter mulia dan kepribadian
utama, antara lain:

1) bagi peserta didik yang beragama Islam dianjurkan melaksanakan kegiatan tadarus Alquran, pesantren kilat, kajian  keislaman, dan kegiatan lainnya yang meningkatkan iman, takwa, dan akhlak mulia.
2l bagi peserta didik yang beragama selain Islam, dianjurkan melaksanakan kegiatan bimbingan rohani dan kegiatan keagamaan sesuai dengan agama dan kepercayaan masingmasing. Tanggal 26,27, dan 28 Maret serta tanggal 2,3,4,7, dan 8 April2025, merupakan libur bersama Idulfitri bagi satuan pendidikan keagamaan. Selama libur ldulfitri, peserta didik diharapkan melaksanakan silaturahmi dengan keluarga dan masyarakat untuk meningkatkan persaudaraan dan persatuan.

1. Libur Ramdahan 1446

  • 27 Pebruari s.d 5 Maret 2025 kegiatan pembelajaran dilaksanakan secara mandiri di lingkungan keluarga, tempat ibadah, dan masyarakat sesuai penugasan dari satuan pendidikan SDN Cikerut
  • 6 Maret s.d 25 Maret  : kegiatan pembelajaran dilaksanakan di sekolah/ madrasah/ satuan pendidikan keagamaan. Selain kegiatan pembelajaran, selama bulan Ramadan diharapkan melaksanakan kegiatan yang bermanfaat untuk meningkatkan iman dan takwa, akhlak mulia, kepemimpinan, dan kegiatan sosial yang membentuk karakter mulia dan kepribadian utama, antara lain:1) bagi peserta didik yang beragama Islam dianjurkan melaksanakan kegiatan tadarus Alquran, pesantren kilat, kajian  keislaman, dan kegiatan lainnya yang meningkatkan iman, takwa, dan akhlak mulia.
    2l bagi peserta didik yang beragama selain Islam, dianjurkan melaksanakan kegiatan bimbingan rohani dan kegiatan keagamaan sesuai dengan agama dan kepercayaan masingmasing. Tanggal 26,27, dan 28 Maret serta tanggal 2,3,4,7, dan 8 April 2025,
    merupakan libur bersama Idulfitri bagi satuan pendidikan keagamaan. Selama libur ldulfitri, peserta didik diharapkan melaksanakan silaturahmi dengan keluarga dan masyarakat untuk meningkatkan persaudaraan dan persatuan.

2. Kegiatan Pembelajaran Selama Bulan Ramadhan

  • Kegiatan belajar mengajar (KBM) selama bulan Ramadhan akan dilaksanakan dengan penyesuaian jadwal sebagai berikut:
    • Jadwal pelajaran akan di sesuiakan dengan Guru Kelas dengan Pengurangan Jumlah Jam Pelajran yakni dikurangi 5 Menit Semula 35 Menit per jam pelajaran, jadi 30 menit per jam pelajaran
    • Jam Masuk 07.30 sudah di Sekolah
    • Kegiatan pembelajaran akan diisi dengan kegiatan yang bernuansa Islami, seperti:
      • Pembacaan Al-Qur’an
      • Kajian keagamaan
      • Kegiatan sosial
      • Sahalawatan dan lainnya
  • Selama bulan Ramadhan, siswa diharapkan untuk:
    • Menjaga sikap dan perilaku yang baik
    • Meningkatkan ibadah
    • Menghindari kegiatan yang dapat membatalkan puasa
  • Baju yang dikenakan seragam sesuai dengan Hari terkecuali kegaiatan Pesantern Ramadhan ( Pakaian Nuansa Muslim )

3. Libur Hari Raya Idul Fitri 1446 H

  • Tanggal 26,27, dan 28 Maret serta tanggal 2,3,4,7, dan 8 April2025, merupakan libur bersama Idulfitri bagi sekolah/madrasah/ satuan pendidikan keagamaan. Selama libur ldulfitri, peserta didik diharapkan melaksanakan silaturahmi dengan keluarga dan masyarakat untuk meningkatkan persaudaraan dan persatuan.
  • Kegiatan pembelajaran di satuan pendidikan SDN Cikerut,keagamaan dilaksanakan kembali pada tanggal 9 April 2025

4. Kegiatan Tambahan

  • Selama bulan Ramadhan, sekolah akan mengadakan kegiatan pesantren kilat pada tanggal 24 s.d 25 Maret 2025].
  • Dihimbau kepada seluruh siswa agar dapat mengikuti kegiatan pesantren kilat yang diadakan oleh pihak sekolah.

Demikian pengumuman ini kami sampaikan. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Kepala Satuan Pendidikan SDN Cikerut

Bahrudin

Ttd

Sumbeeri Utama Informasi

  1. Edran Dinas Pendidikan Kota Cilegon
  2. SEB Kemendikbud, Kemenag dan Mendagrai Klik